Kamis, 04 Juli 2019

Sasando Syukur, Kumpulan Khotbah Syukur Karya Pendeta-Pendeta GMIT

Judul
:
Sasando Syukur, Kumpulan Khotbah Syukur Karya Pendeta-Pendeta GMIT
Penyunting
:
Pdt. Dr. Eben Nuban Timo & Pdt. Bendalina Doeka-Souk, S. Th, MM.
Penerbit
:
Yayasan Afnekan GMIT
Tahun Cetak
:
2006
Halaman
:
204
ISBN
:
-
Harga
:
Rp.
Status
:
Kosong


Sasando Syukur berisi khotbah para pendeta, vikaris dan jemaat GMIT. Kehadiran buku ini dan tema-tema yang diangkat merupakan inisiatif para pendeta dan vikaris yang melayani jemaat Tuhan di Rote Ndao.

Ucapkan syukur atas segala peristiwa yang terjadi menjadi tema dalam khotbah-khotbah kali ini. Peristiwa-peristiwa besar dan ajaib yang terjadi menjadi bukti bahwa TUhan senantiasa menyertai setiap orang yang percaya pada-Nya. Kumpulan khotbah ini dibagi dalam enam bagian. Bagian pertama menyangkut keluarga, yaitu syukur rumah baru, kelahiran anak, ulang tahun, kumpul dengan keluarga, kematian dan metsel kuburan. Bagian kedua mengangkat tentang keluarga dan gereja, yakni pelayanan baptisan, sidi dan pernikahan. Termasuk di dalamnya ulang tahun pernikahan. Bagian ketiga menyangkut pendidikan dan pekerjaan. Tercakup didalamnya menyelesaikan pendidikan, mendapatkan pekerjaan dan memulai suatu usaha baru. Bagian ke empat membicarakan tentang penyertaan dan pertolongan Allah dalam penderitaan. Mengangkat tentang kasih Allah yang menyembuhkan, menyelamatkan dari cobaan dan member kesempatan untuk memulai hidup baru setelah melakukan kesalahan. Bagian kelima menyangkut persembahan. Didalamnya membicarakan tentang persembahan perpuluhan, nazar dan hasil panen. Bagian terakhir mengangkat hal-hal berkaitan dengan hal-hal yang terjadi disekitar gereja, iman dan masyarakat. Yakni syukur ulang tahun gereja, tanggungjawab orang percaya pada alam, tanggapan terhadap adat dan syukuran akhir tahun.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...