Kamis, 20 September 2018

Kase Naka’ Poke’ Sejarah Perlawanan Boi Kapitan terhadap Kolonialisme dan Imperialisme Belanda 26 Oktober 1907

Judul
:
Kase Naka’ Poke’ Sejarah Perlawanan Boi Kapitan terhadap Kolonialisme dan Imperialisme Belanda 26 Oktober 1907
Penulis
:
Welhelmus Boimau
Penerbit
:
Indie Book Corner
Tahun Cetak
:
2018
Halaman
:
76
ISBN
:
978-602-309-350-2
Harga
:
Rp. 65.000
Status
:
Kosong


Kase Naka’ Peke’. Buku ini membeberkan pikiran, perasaan, dan tindakan Boi Kapitan bersama rakyat Kolbano terhadap penjajahan Belanda sehingga terjadi Perang Kolbano pada 26 Oktober 1907. Ditulis dengan bahasa yang ringan dan data yang padat.
Apa latar belakang Perang Kolbano? Siapa dan seperti apa karakter Boi Kapitan, pemimpin kharismatik Kolbano itu? Kenapa Boi bermarga Boimau tetapi lebih femilier disebut Boi Kapitan? Bagaimana cara Boi Kapitan membakar semangat para meo dan rakyat Kolbano untuk melawan Belanda? Bagaimana strategi dan detik-detik eksekusi terhadap 20 orang tentara Belanda yang dating ke Kolbano pada 26 Oktober 1907 olah para meo? Apa yang dilakukan rakyat Kolbano setelah 16 dari 20 orang tentara Belanda berhasil dibunuh? Bagaimana persiapan Boi Kapitan dan para meo menghadapi seragan balik Belanda? Kenapa strategi Boi Kapitan untuk menghadang serangan balik Belanda gagal? Setelah Boi Kapitan ditangkap lalu dibuang ke negeri asing, rakyat Kolbano dijuluki “Kol kase maun kase”, apa maksud julukan itu?
Bagaimana proses mencari pengganti Boi Kapitab dan siapa yang akhirnya terpilih? Apa tugas dan tanggung jawab serta langkah yang diambil pengganti Boi Kapitan untuk memulihkan Kolbano yang baru saja dilanda peperangan? Apa makna ungkapan tentang Perang Kolbano, “Kae kase kae banam, holi moko kue feu’, bani ktale’ pab pe’es”? oleh siapa dan pada momen apa ungkapan itu dilontarkan?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...