Jumat, 21 September 2018

Peradilan (Politik) HAM di Indonesia 2 Perjalanan Panjang Menuju Keadilan

Judul
:
Peradilan (Politik) HAM di Indonesia 2 Perjalanan Panjang Menuju Keadilan
Penulis
:
O. C. Kaligis & Associates
Penerbit
:
O. C. Kaligis & Associates
Tahun Cetak
:
2002
Halaman
:
451
ISBN
:
979-96592-5-6
Harga
:
Rp. 150.000
Status
:
Kosong


Pemerintah yang sedang labil, yang tengah menghadapi persoalan berat, acapkali tidak cermat dalam membuat suatu kebijakan. Dalam mengusut pelanggaran HAM di Timor Timur misalnya, pemerintah terkesan asal memenuhi target pihak tertentu.

Pernyataan Abilio Jose Osorio Soares, sesaat setelah vonis Majelis Hakim Pengadilan Ad hoc Jakarta Pusat bahwa ia telah dikorbankan oleh pemerintah, benar adanya. Apalagi kemudian enam terdakwa lainnya yang diadili dengan tuduhan yang sama, justru di vonis bebas. Perlakuan tidak adil ini, tidak saja mengundang keprihatinan Abilio sendiri, tetapi juga praktisi hokum, pengamat politik dan bahkan Presiden Timor Lorosae, Kay Rala Xanana Gusmao.

Selama 5 Mei – Agustus 1999, secara de facto eksistensi Abilio sebagai Kepala daerah Timor Timur, telah “teramputasi” oleh keberadaan UNAMET.

Dalam buku ‘Peradilan (Politik) HAM’ jilid II ini, memuat paparan secara detail Pembelaan, Replik, Duplik, Putusan, dan Memori Banding Abilio. Paparan ini diharapkan bias membuka mata hati Hakim Pengadilan HAM Ad Hoc pada khususnya dan masyarakat pada umumnya terhadap apa yang telah menimpa mantan Gubernur Timor Timur, Abilio Jose Osorio Soares.

Semoga buku ini ada manfaatnya bagi perkembangan pengadilan HAM di Indonesia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...