Judul |
: |
Don
Thomas: Peletak Dasar Sikka Membangun |
Penulis |
: |
E.P.
Da Gomez & Oscar P. Mandalangi |
Penerbit |
: |
Yayasan
Pendidikan Thomas (YAPENTHOM) |
Tahun Cetak |
: |
2003 |
Halaman |
: |
247 |
ISBN |
: |
- |
Harga |
: |
Rp. 150.000 |
Status |
: |
Ada |
“Kita menghormati Don Thomas, bukan hanya karena beliau seorang raja, tapi lebih terutama karena beliau berhasil membangun wilayah Sikka ini dalam masa pemerintahannya, yang dampaknya luas dan berlanjut untuk jangka panjang.” (Drs. Frans Seda)
“Don Thomas merupakan personifikasi simbol nilai dari pimpinan Kabupaten Sikka yang berkualitas, karena mendapat kepercayaan penuh dari raja-raja di daratan Flores untuk mewakili mereka dalam memimpin Daerah Otonomi Flores sebagai Kepala Daerah Flores yang pertama.” (Drs. Paulus Moa)
“Menghormati Don Thomas adalah menghargakan suatu karya masa lalu yang punya nilai lebih untuk masa sekarang. Makannya kita tidak boleh meninggalkan kenyataan sejarah” (Drs. Daniel Woda Pale)
“KANILIMA hanya ingin mengadakan koreksi dan berusaha merombak total sistem pemerintahan yang birokratisnepotisme itu. KANILIMA ingin mendorong proses demokratisasi dan bukan untuk merongrong kewibawaan Raja Sikka, atau anti terhadap oknum maupun kelompok suku tertentu” (F.M. Hekopung)
“Saya memberikan penghargaan yang tulus terhadap jasa beliau yang telah diciptakan melalui tugas kewajiban kepamongprajaan”. (P.S. Da Cunha
“Don Thomas adalah sosok pemimpin yang patut diteladani dan dijadikan sebagai identitas kepemimpinan Kabupaten Sikka yang berhasil.” (Drs. Alexander Longginus)