Judul
|
:
|
Hidup Adalah Anugerah
|
Penulis
|
:
|
Herman Musakabe
|
Penerbit
|
:
|
Yayasan Citra Insan Pembaru
|
Tahun Cetak
|
:
|
2013
|
Halaman
|
:
|
283
|
ISBN
|
:
|
978-979-3213-09-5
|
Harga
|
:
|
Rp. 90.000
|
Status
|
:
|
Kosong
|
Buku ini dipersembahkan penulis untuk berbagi
pengalaman hidup dan pengalaman iman yang telah dilaluinya sebagai “the fading away generation”. Ada kisah
unik ketika bertugas di daerah Apau Kayan, perbatasan Kalimantan Timur dengan
Serawak, dalam Operasi Dwikora tahun 1966-1967. Ternyata ia dipakai oleh Tuhan
bekerja di Ladang-Nya bagi masyarakat Dayak Kenyah yang waktu itu masih
menganut kepercayaan Bungan Malan. Kini, puluhan ribu masyarakat Dayak Kenyah
yang tersebar di Kaltim dan Kaltara telah di “merdekakan” dari Bungun Malan dan
menjadi pemeluk Kristen antara lain berkat gebrakan sang “Letnan Belawing”. Ada
kisah tentang Sang Guru, Pahlawan tanpa tanda jasa tempo doeloe, tentang Harta
Duniawi dan Surgawi, bagaimana kita harus menyikapinya. Kisah menarik lainnya:
Mukjizat Masih Ada, Kepemimpinan yang melayani, serba-serbi Outbound Training,
Reformasi Birokrasi TNI-AD untuk mengembalikan kepercayaan rakyat, “Apa kata
Mereka” dan Kisah Injil Masuk Apau Kayan oleh Kila Ulee Herman, SE, M. Si.
Di tengah memudarnya etika dan moralitas sebagain elit
politik dan pemimpin yang lebih mendewakan harta, uang dan kekuasaan, buku ini
baik untuk disimak dan menjawab tantangan hidup. Hidup adalah anugerah dan
karunia Tuhan yang tidak boleh disia-siakan karena masih ada kehidupan abadi
(waktu Aion) sesudah kehidupan di alam fana ini. (Tim Editor)
***
Buku ini berisi pengalaman hidup dan pengalaman iman
penulis yang pernah berprofesi sebagai militer professional di organisasi
TNI-AD dan pemerintahan. Pengalaman hidup yang dibagikan kepada pembaca
merupakan “sekolah kehidupan” yang bisa diambil manfaatnya untuk pembelajaran
dalam menjalani kehidupan kita masing-masing. Saya berpendapat bahwa tidak
banyak orang seperti penulis yang pada usia lanjut masih aktif menulis buku
untuk membagikan pengalamannya kepada orang lain. Barangkali ini membenarkan
ungkapan terkenal: “Old Soldiers never
die, just fade away”….. (DR. Cosmas Batubara)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar